Pesisir Barat, Kabarindonesia.co
Akibat angin kencang beberapa hari ini yang melanda Kabupaten Pesisir Barat, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) Jon Edwar bersama Peratin Pekon (Desa) Tanjung Setia, Iswandi dan aparat Desa Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan bergotong royong membersihkan puing-puing sisa Gerbang Selamat Datang di Destinasi Wisata Tanjung Setia lama yang roboh dihantam angin kencang pada Minggu (17/03/2024).
“Angin kencang yang disertai hujan beberapa hari ini membuat gapura wisata lama roboh dan menutup akses jalan wisata Tanjung Setia. Kita bersyukur tidak ada korban akibat hal tersebut,” kata Iswandi.
Iswandi juga mengatakan kalau gotong royong yang melibatkan Jon Edwar sebagai Pj. Sekda Pesibar itu dilakukan agar pengunjung wisata Tanjung Setia dapat segera melintas jalan yang ada.
Tan (45) salah satu warga Desa Tanjung Setia membenarkan bahwa beberapa hari ini angin cukup kencang dan disertai hujan.
“Gapura ini dari dua hari yang lalu sudah roboh, namun cuaca memang tidak mendukung dan baru hari ini cuaca bagus. Jadi kita baru bisa membersihkan puing-puing gapura yang roboh yang menghalangi jalan masuk destinisasi wisata Tanjung Setia,” ujar Tan.
Joni Irawan