Walur, Pesisir Barat, Kabar Indonesia-Laga Final Open Turnamen Volley Ball dalam rangka HUT Pekon Walur Ke 55 Tahun “Tunas Muda”, laga yang cukup seru pasalnya pada laga ini tim Puma dari Pekon Marang berhadapan dengan tim Rebati A dari Pekon Balam yang berlangsung sengit di lapangan volly Bal kilu Andan Pekon Walur, Jumat (1/12/2023).
Partai final yang memperebutkan juara 1 dan 2 ini mempertemukan antara tim Rabati A melawan Tim Puma. Pertandingan berlangsung seru dan menegangkan. Hal ini terlihat saat pertandingan berjalan.
Dalam pertandingan final, Tim Putra Marang berhasil unggul dari Tim Puma serta menjadi pemenang dalam turnamen tersebut.
Piala kemenangan langsung diberikan kepada juara 1 untuk tim bola volley Putra Marang, manajer, dan pelatih. Gusti Kadek Artawan yang didampingi Peratin Pekon Marang Surdi.
Gusti Kadek Artawan menyampaikan dirinya bangga pada para pemain yang sudah berlatih cukup keras yang bisa meraih juara dan dia berharap acara turnamen positif seperti yang terlaksana ini dapat terus berlanjut kedepannya.
“Saya mengapresiasi adanya turnamen bola volley di Pekon Walur Bola voli adalah olahraga yang banyak peminatnya serta digemari oleh dari berbagai golongan, terutama di kecamatan dan di Pekon yang ada di Pekon Walur Kecamatan Pesisir Utara khususnya dan semoga turnamen seperti ini akan bisa terlaksana secara kontinue atau berkelanjutan kedepan,” ujar Kadek.
Di tempat yang sama, Peratin Pekon Walur Novrian Adhi Aksha menyampaikan ungkapan rasa terima kasihnya kepada pemain dan penonton yang mendukung timnya bertanding, sehingga acara tersebut berjalan dengan lancar hingga akhir.
“Kami ucapkan terima kasih atas perjuangan para pemain yang luar biasa dalam turnamen kali ini. Kami melihat para pemain telah tampil maksimal. Alhamdulillah kami mendapat juara 3. Kami tentu bersyukur dan mengapresiasi para pemain yang telah berjuang untuk mengharumkan nama Pekon,” tutup Novrian.
Joni Irawan