Oknum BPS Pesawaran Diduga ‘Olah’ Data Rekrutmen Mitra BPS Tahun 2024

- Editor

Selasa, 19 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Harian Forum Masyarakat Pesawaran Bersatu (FPMB) dan IWO Indonesia mendatangi Kantor BPS Pesawaran untuk minta keterangan terkait dugaan adanya oknum pegawai BPS Pesawaran yang 'mengolah' data rekrutmen Mitra BPS 2024. Foto: Isbah Cholib, Kabar Indonesia

Ketua Harian Forum Masyarakat Pesawaran Bersatu (FPMB) dan IWO Indonesia mendatangi Kantor BPS Pesawaran untuk minta keterangan terkait dugaan adanya oknum pegawai BPS Pesawaran yang 'mengolah' data rekrutmen Mitra BPS 2024. Foto: Isbah Cholib, Kabar Indonesia

Pesawaran, Kabar Indonesia-Dugaan penyalahgunaan wewenang yang diduga dilakukan oleh oknum panitia rekrutment mitra pengelolaan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pesawaran, menuai protes dari Ahmad Nurdin warga Desa Sidodadi, Kecamatan Way Lima, yang merupakan salah satu dari peserta yang dinyatakan lolos pada recruitment yang dilaksanakan 12 November 2023 lalu.

Ahmad Nurdin menilai ada kejanggalan dalam hasil penerimaan Mitra Statistik 2024. Hal ini bermula dari terteranya nama Ahmad Nursin sebagai peserta yang diterima dalam rekrutmen tersebut.

Namun di pengumuman dashboard namanya mendadak hilang. Ahmad Nurdin menduga ada oknum dari pihak perekrutan Penerimaan Mitra pengelolaan BPS yang sengaja menghilangkan namanya dari daftar peserta yang diterima.

Baca Juga :  Ponpes SMPIT Nurul Iman Gelar NICE'S 2024

Hal itu diungkapkan Ahmad Nurdin saat temui jurnalis di kantor Forum Masyatakat Pesawaran Bersatu (FPMB) pada Senin (18/12/2023).

“Saya kecewa dan mempertanyakan profesionalitas dan kinerja pihak Panitia rekrutmen Mitra Statistik 2024 Kabupaten Pesawaran,” keluh Ahmad Nurdin.

Mendapat laporan tersebut Ketua Harian FMPB, Safrudin Tanjung didampingi Ketua DPD IWO Indonesia kabupaten Pesawaran, Okvia Niza segera menindak lanjuti laporan yang diterima.

Mereka lalu mendatangi dengan pihak BPS kabupaten Pesawaran untuk mengkonfirmasi keluhan dan informasi yang mereka dapat.

Alih-alih mendapat jawaban konfirmasi tersebut di Kantor BPS tersebut, Safrudin Tanjung dan para jurnalis hanya ditemui petugas keamanan kantor dan tidak ada staf atau pihak yang dapat memberikan informasi terkait keluhan Ahmad Nurdin.

Baca Juga :  Bupati Pesibar Letakkan Batu Pertama Pasar Tanjung Rejo Bengkunat

“Ini lucu ya, kantor sebesar ini tidak ada karyawan padahal masih jam kerja. Sesibuk apa sih sampai gak ada orang, cuma ditemui satpam. Tapi gakpapa kita maklum,” ucap Syafrudin Tanjung.

Lebih lanjut Syafrudin Tanjung berharap pihak BPS Pesawaran dapat kooperatif sehingga dapat melakukan konfirmasi mengenai persoalan yang menimpa Ahmad Nursin.

“Jadi ini akan tetap kita tindak lanjuti, kalau bisa dalam kurun waktu dua atau tiga hari ini ada komunikasi dengan pihak BPS itu yang kami harapkan,” tegas Syafrudin Tanjung.

Isbah Cholib

Berita Terkait

Diduga Dpo Pelaku Curi 102 Tandan Buah Kelapa Sawit Diamankan Polsek Gunung Agung
Polres Tulang Bawang Barat Buka Layanan Hotline 110, Kapolres : “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”
Ini kata Ust M Wahidin tentang Keistimewaan Malam Lailatul Qadar: Malam Seribu Bulan yang Dinanti Umat Muslim
Satgas Pangan Polres Tulang Bawang Barat Pastikan Ketersedian Bahan Kebutuhan Pokok selama bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H
Bupati Novriwan Sampaikan Visi Misi Prioritas Arah Pembangunan Tubaba Pada Forum RPJMD dan Musrenbang RKPD 2026
Dibulan Ramadhan, Pemkab Tubaba Gelar Operasi Pasar Murah
Melalui Safari Ramadhan, Wabup Nadirsyah Pererat Hubungan Dengan Masyarakat
Sambut Idul Fitri, Pemkab Tubaba Gelar Operasi Pasar
Berita ini 40 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 20:03 WIB

Diduga Dpo Pelaku Curi 102 Tandan Buah Kelapa Sawit Diamankan Polsek Gunung Agung

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:56 WIB

Polres Tulang Bawang Barat Buka Layanan Hotline 110, Kapolres : “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”

Sabtu, 15 Maret 2025 - 04:30 WIB

Ini kata Ust M Wahidin tentang Keistimewaan Malam Lailatul Qadar: Malam Seribu Bulan yang Dinanti Umat Muslim

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:20 WIB

Satgas Pangan Polres Tulang Bawang Barat Pastikan Ketersedian Bahan Kebutuhan Pokok selama bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:46 WIB

Bupati Novriwan Sampaikan Visi Misi Prioritas Arah Pembangunan Tubaba Pada Forum RPJMD dan Musrenbang RKPD 2026

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:05 WIB

Melalui Safari Ramadhan, Wabup Nadirsyah Pererat Hubungan Dengan Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:56 WIB

Sambut Idul Fitri, Pemkab Tubaba Gelar Operasi Pasar

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:44 WIB

Polres Lampung Barat Bagikan Takjil dan Buka Puasa Bersama Awak Media

Berita Terbaru

Maaf !!! Tidak Dapat Disalin