Pesawaran – Dalam rangka HUT Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Balai Besar Perikanan dan Budidaya Laut (BBPBL) Provinsi Lampung bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Lampung melakukan kegiatan donor darah. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jum’at (20/10/2023) di Aula BBPBL Desa Hanura, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung.
Kordinator Donor Darah untuk Wilayah Hanura Andre Corne mengatakan, “Kegiatan sudah 2 tahun berjalan. Untuk di Desa Hanura dilaksanakan setiap 3 bulan sekali, adapun member tetap sebanyak 60 orang, namun yang rutin ikut dalam kegiatan donor sekitar 40 orang.”
Pada kegiatan kali ini peserta keseluruhan 58 orang, pendonor 45, sedangkan 13 orang lagi belum bisa mendonorkan darah karena beberapa faktor.
Andre Corne selaku kordinator kegiatan berharap melalui kegiatan ini bisa bantu sesama yang membutuhkan, terutama untuk kemudahan membantu keluarga dan warga mendapatkan kebutuhan darah. Selain itu juga anggota bisa menjalin kerja sama dan akan mendapat kemudahan fasilitas untuk urusan sosial dari PMI.
Andre juga menyampaikan, “Untuk sementara kegiatan ini masih melibatkan warga di lingkup Desa Hanura dulu.”
Ia juga berkeinginan untuk Desa Hanura setidaknya bisa ada 150 member, sehingga kegiatan donor darah melalui PMI bisa rutin setiap bulan dilaksanakan. Sehingga kalau ada 150 pendonor tetap setidaknya ada 40 pendonor yg bisa diikutkan dalam setiap bulan.
“Semoga ke depan lebih banyak desa desa lain yg akan bergabung dengan kami, sehingga kouta dan stok darah yang dihasilkan dari setiap kegiatan akan banyak,” tutup Andre.
Agus Guntoro