Pesawaran, Kabarindonesia.co
Gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang pelaksanaan pemungutan suaranya akan dilakukan pada Rabu, 27 November 2024 sudah mulai menunjukkan geliatnya.
Di Kabupaten Pesawaran, seperti umumnya geliat pilkada di kabupaten/kota lainnya, mulai ditunjukkan dengan pergerakan tokoh-tokoh yang mulai memperkenalkan diri dan dan niat mereka untuk ikut dalam konstestasi politik 5 tahunan itu.
Bukan hanya tokoh-tokoh yang punya niat maju saja yang menggeliat melalui kunjungan pesta, pengajian atau acara keagamaan lainnya, lomba-lomba dadakan yang diadakan kandidat, dan beragam kegiatan lain, warga Kabupaten Pesawaran juga mulai bergerak dalam aksi dukung mendukung jagoan masing-masing.
Untuk kamu yang berdomisili di Kabupaten Pesawaran, kabarindonesia.co tampilkan profil beberapa tokoh yang digadang-gadang untuk maju dalam Pilkada Pesawaran 2024. Tokoh-tokoh yang ditampilkan, merupakan saduran dan video yang sedang viral di Kabupaten Pesawaran dan diunggah oleh akun Tik Tok @Lampung.crime.
Berikut tokoh-tokoh tersebut:
S. Marzuki, S.Sos., M.Si.
Mantan Staf Khusus Kasad (2012—2018), Kolonel Inf. (Purn.) S. Marzuki, S.Sos., M.Si., yang lahir 29 Agustus 1960 ini sekarang menjabat sebagai Wakil Bupati Pesawaran periode 2021—2024. Ia adalah wakil dari Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona.
Aries Sandi Darma Putra
Aries Sandi Darma Putra merupakan mantan Bupati Kabupaten Pesawaran Periode 2010-2015. Saat ini ia merupakan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pesawaran.
Hj. Nanda Indira Dendi, S.E., M.M.
Hj. Suntan Putri Nata Makhga Nanda Indira Dendi, S.E., M.M. lahir 8 Januari 1985) adalah istri dari Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona. Profesi Nanda Indira Dendi saat ini adalah menjadi Ketua Dekranasda Kabupaten Pesawaran. Nanda Indira Dendi mendapatkan Gelar Kehormatan Suntan Putri Nata Makhga dari pemangku adat Gelar Suntan Hukum peyimbang kesugihan.
Saat ini Nanda Indira telah terpilih sebagai salah satu anggota DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029 dari Dapil Lampung 3.
Toto Jumariono, S.S., M.I.Kom.
Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Toto Jumariono, S.S., M.I.Kom. (lahir 19 Maret 1963) adalah seorang purnawirawan TNI-AD yang terakhir kali menjabat sebagai Komandan Korem 043/Garuda Hitam.
Toto, merupakan lulusan Akmil tahun 1987 ini dari kecabangan Infanteri. Jabatan terakhir jenderal bintang satu ini adalah Paban Sahli Bid. Orpol, Ormas dan LSM Pok Sahli Bid. Idpol Sahli Kasad. Selain itu juga beliau merupakan putra daerah Lampung yang berasal dari Hanura, Teluk Pandan, Pesawaran.
Ahmad Rico Julian, S.H., M.H.
Ahmad Rico Julian merupakan Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Pesawaran. Setelah sukses mendorong 7 kader Partai Gerindra termasuk dirinya menjadi anggota DPRD Kabupaten Pesawaran, di beberapa media Ahmad Rico Julian telah mengatakan akan maju dalam Pilkada Pesawaran 2024.
Anjar Sulistyo