Kadinkes Pesisir Barat Buka Akreditasi UPTD Puskesmas Krui Selatan

- Editor

Jumat, 17 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesibar, Tedi Zadmiko membuka Akreditasi UPTD Puskesmas Krui Selatan. Foto: Joni Irawan, Kabar Indonesia

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesibar, Tedi Zadmiko membuka Akreditasi UPTD Puskesmas Krui Selatan. Foto: Joni Irawan, Kabar Indonesia

Pesisir Barat – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) menggelar kegiatan Akreditasi Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Krui Selatan, di Halaman UPTD Puskesmas Krui Selatan, Jumat (17/11/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri dan dibuka langsung oleh Kepala Dinkes, Tedi Zadmiko. Turut hadir juga Tim Surveyor Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Primer (Lafkespri), peratin se-Krui Selatan, dan Uspika kecamatan setempat.

Dalam sambutannya, Tedi Zadmiko mengatakan bahwa Puskesmas Krui Selatan saat ini akan melaksanakan akreditasi perdana sejak didirikan pada tahun 2017, dan mulai beroperasional tahun 2018 lalu, serta mendapatkan izin operasional pada 2019.

Baca Juga :  Kebakaran Hutan Menimpa Register 44B Pekon Sukapura, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat

“Berbagai upaya yang dilaksanakan merupakan bagian dari usaha Pemkab Pesibar melalui Puskesmas Krui Selatan untuk mewujudkan cita-cita pembangunan kesehatan dengan memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal terhadap masyarakat, khususnya di Krui Selatan,” tutur Tedi.

Cita-cita tersebut, lanjut Tedi, membutuhkan koordinasi dan komunikasi yang baik antara jajaran Puskesmas dengan lintas sektor.

“Selain itu jajaran Puskesmas Krui Selatan dan lintas sektor juga diharapkan mampu meningkatkan kepeduliannya pada pembangunan kesehatan dengan memberikan perhatian, semangat, dan motivasi kepada seluruh tenaga kesehatan dan masyarakat agar berperilaku hidup bersih dan sehat,” harap Tedi.

Baca Juga :  Pemerintah Pekon Gedau Salurkan BLT DD Tahap 4 Pada 18 KPM

Menurut Tedi, kegiatan akreditasi tersebut menjadi momentum bagi seluruh jajaran Puskemas Krui Selatan untuk melakukan refleksi tentang apa yang dapat disuguhkan bagi kesehatan dan kesejahteraan pribadi masing-masing, keluarga, masyarakat, dan daerah Pesibar.

“Kita semua masih harus bekerja keras, kerja cerdas, bekerja ikhlas, dan bekerja tuntas untuk mencapai sasaran-sasaran pembangunan kesehatan dengan mengutamakan upaya promotif-preventif,” tandasnya.

Pemkab Pesibar berharap agar seluruh tenaga kesehatan untuk terus meningkatkan mutu pelayanan kesehatan. Tantangan pembangunan kesehatan semakin kompleks. Tingkatkan kerjasama yang baik untuk mengantar masyarakat dan daerah Pesibar yang sehat sejahtera.

Joni Irawan

Berita Terkait

Jaga Kamtibmas Kondusip di Bulan Ramadhan, Personil Polsek Tulang Bawang Tengah Lakukan Patroli Tempat Hiburan Malam
Hadiri 11 Tahun Crazi MX, Parosil Mabsus : Bukan Hanya Sebatas Hobi Namun Harus Berkontribusi Kepada Pemerintah.
Gas LPG 3 Kg Langka, Anggota DPRD Bambang Kusmanto Desak Pemkab Segera Bertindak
Diduga Salah Satu Distributor  Perusahaan Mayora di Bungo Timbun Solar Bergalon-galon
Ketua MWCNU Balik Bukit Ust Hernadi : Tetap Istiqomah Amalkan Amalan Aswaja, Walau kondisi Sulit
Komitmen Kuatkan Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Apel Bersama di Polsek Tumijajar
Pemkab Tubaba Menerima Kunjungan Tim Safari Ramadhan Pemprov Lampung
Wabup Nadirsyah Ajak Pihak Swasta Kolaborasi Bangun Infrastruktur Jalan
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:47 WIB

Jaga Kamtibmas Kondusip di Bulan Ramadhan, Personil Polsek Tulang Bawang Tengah Lakukan Patroli Tempat Hiburan Malam

Minggu, 23 Maret 2025 - 17:05 WIB

Hadiri 11 Tahun Crazi MX, Parosil Mabsus : Bukan Hanya Sebatas Hobi Namun Harus Berkontribusi Kepada Pemerintah.

Minggu, 23 Maret 2025 - 14:49 WIB

Gas LPG 3 Kg Langka, Anggota DPRD Bambang Kusmanto Desak Pemkab Segera Bertindak

Jumat, 21 Maret 2025 - 20:11 WIB

Ketua MWCNU Balik Bukit Ust Hernadi : Tetap Istiqomah Amalkan Amalan Aswaja, Walau kondisi Sulit

Jumat, 21 Maret 2025 - 20:10 WIB

Komitmen Kuatkan Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Apel Bersama di Polsek Tumijajar

Jumat, 21 Maret 2025 - 20:08 WIB

Pemkab Tubaba Menerima Kunjungan Tim Safari Ramadhan Pemprov Lampung

Jumat, 21 Maret 2025 - 20:06 WIB

Wabup Nadirsyah Ajak Pihak Swasta Kolaborasi Bangun Infrastruktur Jalan

Jumat, 21 Maret 2025 - 20:05 WIB

Peringati HKG dan HUT Provinsi Lampung TP PKK Lambar Bagikanw Sembako dan Takjil

Berita Terbaru

Maaf !!! Tidak Dapat Disalin